Tech

5 Robot Terbesar Yang Pernah Dibuat Di Dunia

Cerita fiksi ilmiah terdahulu meramalkan di awal tahun 2000 an robot akan berada dimana-mana. Itu tidak terjadi dan masa depan dengan robot terjadi 20 tahun kemudian.

Ya, saya ingin punya roby robot sendiri. Disinilah kita dan robot belum berkeliaran dijalanan tapi yang sudah ada sangat luar biasa. berikut adalah 5 robot terbesar yang pernah di buat di dunia.

1. Robot Aktor Raksasa

Ini mungkin bukan keajaiban ilmu robotik seperti robot lain yang akan kita bicarakan hari ini. Tetapi tetap mendapatkan kehormatan selayakya karena benda ini sangat besar berbetnuk naga dan bernafas api.

Panjangnya hampir 16M, dengan lebar sayap 12 meter, beratnya 11 ton, dan membawa hampir 11 liter bensin utnuk menembakan semburan api sepanjang 1,5 meter dari mulutnya.

Ia bisa berjalan dengan empat kaki dan gerakannya cukup natural meski dikendalikan dari jauh. Yang paling anehnya, moster raksasa ini sebenarnya aktor yang berperan dalam sebuah drama berjudul “Drachenstich”atau gigitan naga.

Drama yang semulanya di mainkan salah satu kota di jerman. Bahkan namanya TRADINNO yang merupakan kombinasi dari kata TRAD berarti tradisi dan INNO berarti inovasi. Itu adalah nama yang sangat cocok untuknya.

2. Jalur dan Capit Sedang Menyelamatkan

Teman kita yang satu ini memilih arah yang berlawanan. Meski penampilannya sangat sederhana tapi tujuannya sangat mulia. T-52 adalah manusia besi atau rpbot rescue pertama yang bisa menyelamatkan jiwa.

Robot yang tampak mengesankan ini bisa melintasi medan apapun dalam jalurnya. Tanganya dibuat semirip mungkin dengan manusia tapi lebih kuata dan dipersenjatai dengan capit. Semua itu dibutuhkan robot T-52 untuk menyelamatkan orang setelah bencana alam.

Tapi saya tak adil kepada T-52 yang mungkin bukan naga raksasa tapi posturnya besar sekali. Badanya menjulang tinggi hampir 3,6 meter, dengan tangan 6 meter, yang masing-masing mampu mengangkat berat 1/2 ton, bisa dioperasikan langsung dari robot atau dari jarak jauh. Robot ini akan menirukan semua gerakan yang dilakukan operator.

3. Laba-laba Atletis Dari Luar Angkasa

Jika bicara tentang robot bukan hanya tentang pria gagah berbaju besi dan naga. Pada akhirnya kamu perlu melihat mimpi buruk sebenarnya memang begitulah robot.

Dan Athlet buatan NASA adalah buktinya. Ia terlihat seperti laba-laba logam beroda. Jika itu belum cukup dia adalah robot penjelajah luar angkasa yang terbesar dan tergesit yang pernah dibuat oleh NASA.

Yang terkeren dari Athlet adalah ia adalah alat bergerak untuk menjelajah bulan, ia dirancang untuk mengangkat segala jenis modul hingga seberat 450 gram.

Yang mungkin dibutuhkan oleh para astronom di bulan. Ia mampu bergerak 100x lebih cepat daripada mobil bulan lain, meski kecepatanya hanya 10KM/jam. Berkat kaki laba-laba mengerikan dengan bannya.

Ia mampu bergulir dipermukaan yang halus dan memanjat medan sulit. Total jangkuannya adalah 6 Meter dan itu menmbuatnya menjadi robot penjelajah bulat terbesar yang pernah dibuat NASA sejauh ini.

4. Tangan Raksasa Seukuran Titanic

Sama seperti revolusi teknologi pertama. Saat perakitan dan mesin yang kuat menggantikan tenaga kerja manual, revolusi robot dimulai dipabrik. Pekerja yang beroperasi sendiri dan terprogram ini siap bekerja tanpa jeda.

Salah satunya adalah Fanuc M-2000IA lengan raksasa yang mampu melakukan gerakan 6 sumbu dan gerakan presisi yang membutuhkan daya angkat besar. Robot ini adalah direct stationer yang mampu mengangkat dan memutar mobil dengan mudah.

Ia bisa mengangkut beban lebih dari 2 ton dengan jangkauan 3.6 meter dengan gerakan yang bisa diprogram dengan kompleks. Tinggi dari mesin ini sendiri 4,3 meter membuat robot manufaktur lain terlihat kecil baginya.

5. Drone Seukuran Boeing

Kabar baik, sepertinya keluar rumah akan menjadi hal kuno karena pengiriman juga berkembang . Sebentar lagi robot drone akan mampu mengirim apapun yang kamu beli di internet. Dari makanan sampai furnitour atau bahkan barang yang lebih besar.

Bagaimana jiga beratnya sampai 230 KG? Sebesar itulah berat yang mampu dibawa oleh drone prototype terbaru dari boeing. Ia juga tidak perlu dioperasikan secara manual ia akan menemukan jalannya sendiri. Benda ini bukan main panjangnya 4.6 meter, lebarnya 5,5 meter dan berat 339 KG tanpa muatan apapun.

Kamu bisa menebak seberapa kuat drone ini, tentu ini bukan drone yang kamu gunakan untuk pemotretan atau membua video panorama. Baru-baru ini ia di uji diluar lab dan lulus semua test nya.

Referensi : https://www.youtube.com/watch?v=u4a5K5OuKy0

4.9/5 - (10 votes)
Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button
error: Content is protected !!